[LEFATEK] Bisnis Tekstil Usaha yang Menjanjikan



[LEFATEK] Bisnis Tekstil Usaha yang Menjanjikan

Dimasa sekarang ini sudah banyak pengusaha-pengusaha baru bermunculan dengan melihat berbagai macam peluang yang ada. Indonesia menjadi salah satu negara yang memiliki potensi untuk mendirikan bisnis karena tenaga kerja yang berjumlah besar serta sumber daya alamnya yang sangat berlimpah. Saat bicara bisnis di Indonesia, sektor apakah yang cocok untuk memulai bisnis di Indonesia?

Salah satu sektor bisnis yang menjanjikan di Indonesia adalah bisnis tekstil. Menurut wikipedia, tekstil ialah material fleksibel yang terbuat dari tenunan benang. Tekstil dibentuk dengan cara penyulaman, penjahitan, pengikatan dan juga cara pressing. Pengertian tekstil dalam pemakaiannya sehari-hari sering disamakan dengan istilah kain.

Namun, apakah bisnis tekstil yang ada di Indonesia sangat menjanjikan? Menurut direktur utama PT Trisla Textile Indonesia Tbk Karsongno Wongso, bisnis tekstil memang sangat menjanjikan. Pertumbuhan bisnis tekstil Indonesia terus mengalami perkembangan dengan baik. Setiap tahun perkembangannya mencapai 7,9%. Bisnis tekstil Indonesia perkembangannya meningkat dipengaruhi oleh kebutuhan fashion yang juga meningkat.

Bisnis tekstil merupakan bisnis di bidang pembuatan kain, baju, celana dan perlengkapan fashion lainnya. Tidak hanya perusahaan yang besar saja yang bisa mendirikan bisnis tekstil, saat ini pelaku bisnis UMKM pun sudah banyak yang masuk kedalam bisnis tekstil. Bahkan, bisnis tekstil bisa dilakukan di rumah tanpa harus mempunyai toko yang besar. Ada beberapa contoh peluang bisnis tekstil yang bisa dilakukan di rumah, yaitu:

  1. Produksi pembuatan renda, bagi beberapa orang yang memiliki keterampilan dan keahlian merajut, bisnis ini cocok untuk orang tersebut. Hasil pembuatan renda bisa didistribusikan dan dijual ke toko-toko.
  2. Kursus desain fashion, kursus desain fashion semakin dibutuhkan oleh kalangan anak muda. Mereka ingin menciptakan fashion terbaru yang mampu bersaing dengan lainnya. Solusi menciptakan fashion terbaru yaitu mengikuti kursus desain fashion. Mengajar kursus desain fashion tidak hanya melalui menggambar. Anda juga mengajarkan praktek pembuatan baju fashion dari hasil gambaran mereka. Oleh sebab itu anda bisa menjual kain yang
  3. Produksi aksesoris kain, selain dijadikan pakaian, kain juga dapat diproduksi untuk aksesoris. Saat membuka produksi aksesoris kain, harus menguasai desain aksesoris agar produknya terlihat menarik.

Namun jika memiliki modal yang cukup, lebih baik untuk membuka toko kain. Menjual kain merupakan usaha bahan pakaian ritel dengan keuntungan terbesar. Masyarakat Indonesia banyak yang membutuhkan kain, untuk membuat baju sehari-hari, baju pesta, seragam dan masih banyak lagi. Pembelian bisa dilakukan hampir setiap hari oleh setiap orang yang berbeda. Jika memilih untuk memulai bisnis dengan membuka toko penjual kain, hal yang yang perlu disiapkan yaitu:

  • Menyiapkan perizinan
  • Menyiapkan gerai
  •  Perlengkapan dan peralatan
  • Persediaan awal barang dagangan
  • Uji coba

Penjualan akan lebih mudah dan terbantu jika kita menggunakan sistem di dalamnya, sehingga akan dapat terlihat secara detail keuntungan atau kerugian yang diterima, salah satu program yang dapat membantu untuk berjualan toko kain yaitu program LEFATEK (LenMarc Fabric and Textile Software). LEFATEK adalah salah satu 7 wonders LenMarc Software untuk pabrik tekstil, makloon, toko kain yang terdiri dari master data barang (bruto, netto, kain, tipe, warna, jenis).

LEFATEK sangat cocok untuk perusahaan yang membutuhkan satu kesatuan sistem integrasi terpusat untuk membantu mengambil keputusan, meningkatkan produktivitas, efisiensi dan efektifitas karyawan. Untuk informasi lebih lanjut bisa hubungi 0896 2600 5000 atau klik https://www.lenmarc.com/products/lefatek.