ACARA WEBINAR GRATIS "One Chain One Solution" yang digelar oleh INDOGO kemarin Kamis 28 Juni 2020, jam 19.00 melalui media ternyata mendapatkan respon yang cukup baik. Seminar daring ini menghadirkan tiga pembicara, yaitu Chief Technology Officer INDOGO.ID Vishnu Valentino, Head of Marketing & Sales FORSTOK Yuyun Yulianah dan Card Product, Usage & Acquiring Head MNC Bank Eva Dahlia.
Fenomena tersebut membuka peluang bagi pelaku bisnis untuk bermigrasi dari layanan offline ke online. Autopospay adalah one-stop platform yang memfasilitasi aktivitas bisnis secara daring. Secara operasional, Autopospay menawarkan kemudahan bagi konsumen dan penjual secara bersamaan. Bagi konsumen, Autopospay merupakan sebuah toko online yang dapat dikunjungi kapanpun tanpa batas waktu.
Satu keunggulan bagi konsumen yang dimiliki Autopospay adalah fitur antrean online, sehingga konsumen dapat mengetahui status kesiapan barangnya. Setelah barang berhasil dikirim, konsumen bisa melacak posisi pesanannya. Selain dikirim, pesanan juga dapat diambil sendiri oleh konsumen berkat kehadiran fitur Self-Pickup.
Semua kemudahan bagi konsumen dan penjual ini turut diiringi dengan proses pembayaran yang sangat simpel dan aman. Autopospay didukung oleh MNC Bank sebagai acquiring bank. Artinya, pembayaran di Autopospay bisa dilakukan dengan amat mudah dan aman karena transaksinya diproses oleh sistem MNC Bank secara elektronis dan cepat.
Dengan adanya seminar daring ini, INDOGO berharap peserta dapat mengetahui langkah-langkah yang harus dilakukan saat bertransformasi dari bisnis offline ke online serta dapat menciptakan peluang-peluang baru di era new normal. Dengan demikian, bisnis digital di Indonesia akan kian berkembang di era new normal.
Menurut Evlin - CEO INDOGO.id - AUTOPOSPAY mungkin tidak bisa langsung memberikan respon transaksi online shop dengan cepat dan baik TETAPI PASTI bantu meningkatkan OMZET PENJUALAN, dikarenakan ONLINE CATALOG via ONLINE Mobile dan fitur CHAT Whatsapp bisa menjadi bahan paling cepat dan mudah untuk TOKO dapat BERKOMUNIKASI dengan KONSUMEN, bahkan bisa menciptakan pasar baru.
Informasi lanjut tentang autopospay bisa klik disini.
Liputan acara webinar ini juga ada di media-media di bawah ini.
Berita Lainnya
Kebijakan Pengunjung Kantor Lempos
LEMPoS Kuliah Whatsapp COMMERCE
LEMPoS VA Barcode - Aplikasi Toko Terbaik Termurah